11:25:00 AM

Sejarah Hari Ibu


  Hari ibu ialah hari dimana sang ibu mendapat perlakuan istimewa. Perlakuan tersebut berupa pembebasan tugas atau diberikan hadiah, dan lain-lain. Semua orang punya persepsi sendiri-sendiri bagaimana merayakan hari ibu.
   Hari Ibu di sekitar negara Amerika Serikat dan 72 negara lainnya, seperti Australia, Kanada, dll, diperingati pada
hari Minggu bulan Maret pekan ke-2 karena pada tanggal itu pada tahun 1870 aktivis sosial Julia Ward Howe mencanangkan pentingnya perempuan bersatu melawan perang saudara. Sedangkan Hari ibu di Indonesia diperingati tanggal 22 Desember. Mengapa di Indonesia diperingati pada tanggal tersebut?
   Pada tanggal 22-25 Desember 1928 di Yogyakarta, terjadi pertemuan antar pejuang wanita yang dinamakan Kongres Perempuan Indonesia I yang dihadiri oleh 30 organisasi perempuan dari 12 kota di Jawa dan Sumatera. Dan hasil dari kongres tersebut salah satunya adalah membentuk Kongres Perempuan yang kini dikenal sebagai Kongres Wanita  Indonesia(Kowani).
   Peristiwa itu dianggap sebagai salah satu tonggak penting sejarah perjuangan kaum perempuan Indonesia. Pemimpin organisasi perempuan dari berbagai wilayah se-Nusantara berkumpul menyatukan pikiran dan semangat untuk berjuang menuju kemerdekaan dan perbaikan nasib kaum perempuan. Berbagai isu yang saat itu dipikirkan untuk digarap adalah persatuan perempuan Nusantara, pelibatan perempuan dalam perjuangan melawan kemerdekaan, pelibatan perempuan dalam berbagai aspek pembangunan bangsa, perdagangan anak-anak dan kaum perempuan, perbaikan gizi dan kesehatan bagi ibu dan balita, pernikahan usia dini bagi perempuan, dan sebagainya. Tanpa diwarnai gembar-gembor kesetaraan gender, para pejuang perempuan itu melakukan pemikiran kritis dan aneka upaya yang amat penting bagi kemajuan bangsa. Penetapan tanggal 22 Desember sebagai perayaan Hari Ibu diputuskan dalam Kongres Perempuan Indonesia III pada tahun 1938.
   Awalnya Hari Ibu diperingati sebagai penghormatan atas perjuangan para kaum perempuan Indonesia dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa. Namun sekarang ini Hari Ibu diperingati dengan memberikan kado kepada ibu, men4stimewakan ibu dengan membebas tugaskan ibu, dl.
Nah udah tahu kan sejarahnya? Sekian dari saya semoga hubungan kamu dengan Ibu selalu harmonis dan penuh kasih sayang. Amin.

2komentar :

terima kasih telah bekomentar. Komentar anda akan sangat membantu kemajuan dari blog ini.